PALEMBANG – Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang bersama Kepolisian Resor Kota (Polresta) Palembang terus memperkuat sinergi guna menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi masyarakat.
Kolaborasi ini diwujudkan dalam berbagai langkah strategis, termasuk dalam menjaga ketertiban selama pemilihan kepala daerah (Pilkada), mengatasi permasalahan sosial, serta mengantisipasi tindak kriminalitas seperti tawuran.
Upaya peningkatan koordinasi ini menjadi fokus utama dalam pertemuan silaturahmi antara Wali Kota Palembang, Ratu Dewa, dan Wakil Wali Kota Palembang, Prima Salam, dengan Kapolresta Palembang, Kombes Pol Harryo Sugihhartono.
Ratu Dewa menegaskan bahwa sinergi antara Pemkot Palembang dan Polresta Palembang harus terus diperkuat agar masyarakat dapat merasakan manfaat nyata dari upaya bersama dalam menjaga ketertiban dan keamanan.
“Kami telah membahas berbagai strategi untuk mengantisipasi tawuran serta persoalan lain yang dapat mengganggu ketertiban umum. Ke depan, koordinasi ini akan semakin ditingkatkan agar hasilnya benar-benar dirasakan oleh masyarakat,” ujar Ratu Dewa.
Selain aspek keamanan, Pemkot Palembang juga menaruh perhatian pada perbaikan infrastruktur, khususnya jalan berlubang, guna meningkatkan kenyamanan dan keselamatan dalam berkendara.
Di sisi lain, Kapolresta Palembang, Kombes Pol Harryo Sugihhartono, menyambut baik inisiatif ini dan menegaskan kesiapan Polresta Palembang dalam menjalin sinergi lebih erat dengan Pemkot Palembang.
“Kami siap bersinergi dengan Pemkot Palembang untuk mewujudkan ketertiban sosial yang lebih baik. Dengan koordinasi yang solid, kita dapat bersama-sama menuju Palembang Darussalam yang aman, tertib, dan sejahtera,” ungkapnya. (rl)