PALI – Komisi Pemilihan Umum Daerah kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir, membuka Pendaftaran untuk Calon Bupati dan Wakil Bupati.
Untuk pertama kali, Paslon Devi Harianto dengan M Ferdinand, bersama Parpol Pengusung dan Masyarakat, mendatangi Kantor KPU, untuk mendaftarkan diri menjadi Calon Bupati dan Wakil Bupati, Selasa (27/8/24).
Paslon Devi dan M Ferdinand, diusung oleh 4 Parpol, terdiri dari Partai Demokrat, PKS, PKB, UMMAT.
Sunario SE Ketua KPU PALI, mengatakan KPU membuka Pendaftaran Bagi Paslon Bupati dan Wakil Bupati, pada tanggal 27 hingga 29 Agustus 2024.
“Hari ini (red) Paslon Devi dan M Ferdinand, mendatangi kantor KPU, untuk mendaftarkan diri menjadi Calon Bupati dan Wakil Bupati Penukal Abab Lematang Ilir, ” ungkapnya.
Berkas Paslon Devi dan M Ferdinand sudah lengkap memenuhi syarat Paslon Bupati, namun pada tanggal 29 nanti kedua pasangan calon bupati ini akan di lakukan cek kesehatan di rumah sakit husen Palembang terangnya ketua KPU .
Dihadapan Awak Media, Devi dan M Ferdinand, mengucapkan terimah kasih kepada para pendukung saya, dan merasa bersyukur berkas kami sudah lengkap dan memenuhi syarat di KPUD PALI.
“Kami berdua memiliki visi dan misi kedepan, apabila terpilih nantinya untuk memprioritaskan kesejahteraan Para Petani, ” tuturnya.
Ditambahkan dalam mensejahterakan Para Petani, “Kami akan berikan bantuan alat berat untuk menggusur lahan bagi Petani yang berkebun, dan memberikan bantuan bibit karet, serta pupuk, ” tutupnya.